mahkamah agung

security

Written by Super User on . Hits: 141

 

Sosialisasi dan Informasi Hasil Pelatihan di Qatar Secara Online/Daring

1. qatar

Biak Rabu tanggal 14 Juni 2023 telah dilaksanakan Sosialisasi dan Informasi Hasil Pelatihan di Qatar Secara Online/Daring oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama. Acara ini diikuti Pengadilan Agama Biak melalui ruang Media Center PA Biak oleh seluruh tenaga teknis Pengadilan Agama Biak. Acara yang dilaksanakan dalam agenda sharing ilmu terkait pelatihan yang telah oleh beberapa Hakim di Qatar terkait badan peradilan di Qatar khususnya terkait dengan teknis berperkara dan organisasasi peradilan.

Dijelaskan Oleh Bapak Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Agama Ditjen Badilag Mahkamah Agung RI Bapak Dr. Candra Boy Seroza, S.Ag., M.Ag bahwa Kegiatan ini bertujuan untuk Berbagi ilmu dan pengalaman terkait sistem peradilan di Qatar baik secara sistem organisasi maupun teknis beracara”.

2. qatar

Pada kegiatan ini pemateri menyampaikan beberapa hal pokok terkait inovasi, pelayanan, serta pelaksanaan kegiatan peradilan di qatar. Materi yang pertama adalah pembahasan terkait hukum keluarga, investasi dan niaga pada peradilan qatar, dimana disampaikan bahwa pada pengadilan qatar tidak mengenal tentang harta bersama, kemudian tidak adanya ijin poligami karena poligami bisa dilakukan tanpa ijin pengadilan. Dalam pengadilan hanya memberikan isbat atas poligami.

Kemudian yang tidak kalah menarik serta menjadi inovasi pada peradilan di qatar adalah penerapan teknologi. Peradilan di qatar membuat inovasi yang dikenal dengan “UNWAN WATHANI” atau dikenal juga dengan “National Address System” yang merupakan sekumpulan data yang harus dimiliki oleh setiap orang atau badan hukum, baik warga negara atau ekspatriat dan sejenisnya yang menjadi dasar untuk segala urusan serta untuk mendapatkan layanan baik dari lembaga pemerintah atau non-pemerintah. Kemudian peradilan elektronik di qatar juga menerapkan sistem yang terkoneksi.

3. qatar

Pada bidang Ekonomi Syariah peradilan di qatar berpedoman pada fiqih mazhab Hambali serta regulasi internasional dari pengawas syariah dimasing-masing lembaga keuangan. Untuk memperkuat keamanan dalam bidang ekonomi syariah qatar melakukan pemanfaatan teknologi Blockchain untuk penerapan transaksi-transaksi syariah, khususnya yang berbasis pada smart contract.

4. qatar

Kemudian pada proses mediasi, ini sangat perlu bisa kita jadikan contoh bersama. Dimana dalam proses mediasi peradilan di qatar memiliki peraturan, bahwa yang melakukan proses mediasi adalah tokoh atau pemuka agama bukan dari hakim itu sendiri. Metode ini dirasa cukup berjalan dengan baik karena proses mediasi di peradilan qatar memiliki tingkat keberhasilan sampai 70%.

(IT-PA Biak)

Add comment


Security code
Refresh

Peta Pengadilan Agama Biak

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Biak

Jl. Majapahit, Karang Mulia, Samofa, Kabupaten Biak Numfor, Papua 98111

Telp: 0981-21343
Fax: 0981-21343

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Tautan Aplikasi

Pengadilan Agama Biak 2021